efek kursor

Thursday, May 01, 2008

Family gathering ke Kaliandra - Prigen-Pasuruan

Hari minggu kemarin, saya diajak seorang sahabat ikut acara family gathering ke Kaliandra. Awalnya saya sangat antusias sekali karena blm pernah ke lokasi ini sebelumnya.
Begitu sampai dilokasi, ternyata memang suasananya menyenangkan sekali. Begitu sejuk, asri, karena banyak tumbuh-tumbuhan dan pepohonan.

Setelah parkir mobil, kita diajak menuju ke pendopo Parikesit dikompleks Hastinapura [Nama-nama lokasinya diset seperti nama di pewayangan. karena obyek satu ini memang berkarakter seni dan budaya Indonesia]. Letaknya lumayan jauh, kita berjalan kaki dan sedikit mendaki bukit. Ditengah perjalanan rombongan dikejutkan oleh sebuah rumah megah [saya membayangkan seperti kerajaan di tengah hutan.. indah sekali]. Info dari pemandu kami, itu adalah rumah pemilik dari Yayasan Kaliandra, dan kita dilarang memotret bangunan tsb.

Setelah beberapa menit berjalan, akhirnya sampai juga di lokasi tujuan [pendopo Parikesit-Hastinapura]. Setelah welcome drink dan ngobrol-ngobrol, kemudian kita dibentuk menjadi 2 kelompok besar.
Kelompok pertama ada kegiatan membatik lokasinya dibawah pendopo yg kami tempati untuk berkumpul. Kelompok kedua belajar gamelan di pendopo.
Saya dan mbak Ira memilih main gamelan. Setelah diperkenalan alat-alat musik [ada gong, kendang, kempul, kenong, slentem, saron, bonang] kita diajari cara memainkannya dan pengenalan nada, baru kemudian melantunkan sebuah tembang [lagu dalam bahasa jawa]. waduh judul nya saat itu apa ya... [aku lupa]. Ternyata tdk sulit, meskipun baru belajar, kita bermain seperti sdh profesional [sdh pinter-pinter semua.. hebat kan].

Setelah makan siang, ganti kegiatan, yg sebelumnya bermain gamelan pindah ke membatik. Kegiatan yg satu ini membutuhkan kesabaran, karena kita harus membuat pola baru melukis [bisa mengunakan "malam" yg sdh dipanaskan ato mengunakan bahan alami "dari airnya pelepah daun pisang, sari daun pandan, dsb"]. wah banyak sekali ilmu baru saat rekreasi ke Kaliandra ini.

Tepat pukul 15:30 rombongan turun dari pendopo di Hastinapura dan perjalanan pulang ke Surabaya.





2 comments:

-cak hans- said...

Kaliandra... hm... pingin kesana, ada Outbond landnya kan..

zahranita said...

iya mas... tempatnya asri lho. tapi kaya' di hutan ngunu.. soale banyak tumbuh-tumbuhan.. :d